Sabtu, 28 Februari 2015

ASKEP PADA MASALAH RAMBUT


1.      PENGKAJIAN
Pengkajian dilakukan pada warna, ukuran, serta susunan rambut. Selain itu, kaji jenis rambut apakah berminyak atau kering, kaji pola  pertumbuhan rambut, apakah pola cepat atau lambat, sedikit atau banyak  jumlah kerontokannya.

2.      DIAGNOSA
a.       Resiko terjadi infeksi berhubungan dengan kutu pada daerah kulit kepala.
b.      Resiko gangguan konsep diri (body image) berhubungan dengan kehilangan rambut(misal akibat kemoterapi).

3.      RENCANA
a.       Mencegah infeksi kepala dengan cara perawatan rambut seperti mencuci, menyisir, atau mencukur rambut.
b.      Meningkatkan konsep diri (body image) dengan cara memberikan motivasi terhadap kemampuan pertumbuhan rambut.

4.      TINDAKAN
Mencuci rambut/ keramas.
Tujuan :
1. Memberikan perasaan senang dan segar pada klien.
2. Rambut tetap bersih, rapi dan terpelihara.
3. Merangsang peredaran darah dibawah kulit kepala.
4. Membersihkan kutu dan ketombe.
            Dilakukan:
1. Jika rambut kotor.
2. Pada klien yang akan menjalani oprasi.
3. Secara rutin 5hari sekali, jia keadaan klien memungkinkan.
4. Setelah dipasang kap kutu.

5.      EVALUASI

Evaluasi secara umum menilai adanya kemampuan untuk mempertahankan kebersihan rambut yang ditandai dengan keadaan rambut (segar, tidak rontok), tidak ada tanda radang pada kulit kepala dan  pertumbuhannya baik

Tidak ada komentar:

Posting Komentar